Contoh Business Plan/Rencana Bisnis
Selasa, 15 November 2016
business plan,
kewirausahaan,
Kuliah & Sekolah,
rencana bisnis,
wira usaha,
wiraswasta
Edit
Contoh Business Plan/Rencana Bisnis - Hallo semuanya Pembaca Berita, Pada postingan berita kali ini yang berjudul Contoh Business Plan/Rencana Bisnis, telah di posting di blog ini dengan lengkap dari awal lagi sampai akhir. mudah-mudahan berita ini dapat membantu anda semuanya. Baiklah, ini dia berita terbaru nya.
Judul Posting : Contoh Business Plan/Rencana Bisnis
Link : Contoh Business Plan/Rencana Bisnis
Anda sedang membaca posting tentang Contoh Business Plan/Rencana Bisnis dan berita ini url permalinknya adalah https://nyimakpelajaran.blogspot.com/2016/11/contoh-business-planrencana-bisnis.html Semoga info lowongan ini bisa bermanfaat.
Judul Posting : Contoh Business Plan/Rencana Bisnis
Link : Contoh Business Plan/Rencana Bisnis
Business Plan/Rencana Bisnis
CLAMP
(Classic and Modern Putu)
Varian Rasa, Bentuk, dan Kemasan Terbaru Makanan Tradisional
Founder :
Triyitno (PN/13850)
Amara Faiz Wriahusna (PN/13822)
Lintang Yuni A. (PN/13762)
Shima Baskara A. (PN/13833)
Sarita Salma H. (PN/13804)
Jl. Kaliurang Km 5 Pogung Baru Blok A3 No. 8
Email : CLAMP_putu@gmail.com
Situs Web : CLAMP_Putu.blogspot.com
CLAMP Putu
CLAMP_Putu
YOGYAKARTA
2015
EXECUTIVE SUMMARY
Kue putu adalah sejenis makanan tradisional yang dibuat menggunakan tepung beras, gula jawa dan parutan kelapa. Kue ini dikukus dengan berbagai macam variasi bentuk. Bentuk tradisional menggunakan tabung bambu yang digunakan sebagai tempat mengukus dan ada juga yang menggunakan cetakan kue. Kue ini biasanya dijual pada saat matahari terbenam sampai larut malam. Suara khas uap yang keluar dari alat suitan ini sekaligus menjadi alat promosi bagi pedagang yang berjualan.Kebanyakan warna dari kue putu ini adalah putih dan hijau. Akan tetapi kue ini hanya memiliki rasa yang monoton sehingga kurang banyak yang berminat. Padahal upaya untuk melestariakan makanan tradisional perlu dilakukan, sehingga perlu dilakukan inovasi untuk terhadap varian rasa dan bentuk penyajian yang akan menambah minat masyarakat terhadap makanan tradisional.
Kue putu menjadi pilihan produksi perusahaan karena tujuan dari perusahaan ini adalah untuk melestarikan salah satu jenis makanan tradisional khas Indonesia. Kue putu yang menjadi produksi perusahaan memiliki keunggulan dibandingkan dengan produk-produk lain, yaitu memiliki cita rasa yang khas dan bervariasi. Target utama pasar adalah daerah Yogyakarta dan sekitarnya untuk semua kalangan. Pemasaran CLAMP Putu dilakukan secara langsung dengan membuka kios bernama CLAMP Putu Park dan menerima pesan antar yang dapat dilakukan dengan online untuk memudahkan konsumen mendapatkan pelayanan terbaik. Promosi dilakukan secara online melalui beberapa media sosial, yaitu Facebook, Twitter, dan Instagram.
Produksi CLAMP Putu dilakukan satu kali dalam sehari dengan jumlah produk 200 pcs yang disajikan 4 buah per porsi dengan harga Rp 10.000. sehingga dalam satu bulan, produksi CLAMP Putu adalah Rp 6.000 pcs per bulan.
VISI MISI
VISI
Menjadikan kue putu sebagai makanan favorit yang populer disemua kalangan masyarakat khususnya di kota Yogyakarta
MISI
- Memberikan varian kue putu dengan berbagai rasa, bentuk, dan higenis.
- Memberikan produk berkualitas baik kepada pelanggan.
- Memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan.
IDENTITAS PERUSAHAAN DAN DESKRIPSI BISNIS
Nama Perusahaan : CLAMP Food
Bidang Usaha : Makanan
Nama Produk : CLAMP Putu
Alamat Perusahaan : Jl. Kaliurang Km 5 Pogung Baru Blok A3 No. 8
Nomor Telepon : 087739341936
Alamat E-mail : clamp_putu@gmail.com
Situs Web : clamp_putu.blogspot.com
: CLAMP Putu
: CLAMP Putu
Bank Perusahaan : 9748291046384 (Mandiri)
Nama Pemilik :
Triyitno
Amara Faiz Wriahusna
Shima Bhaskara Ayuningrum
Lintang Yuni Ana
Sarita Salma Hanum
DESKRIPSI PRODUK
CLAMP Putu merupakan pengembangan dari kue tradisional khas Indonesia. Kue putu merupakan makanan tradisional yang mempunyai cita rasa khas. CLAMP Putu sendiri memiliki beberapa variasi. CLAMP Putu dibuat dengan bahan dasar tepung beras dan tepung terigu. Proses pembuatannya cukup mudah dan bahan yang digunakan sangat mudah didapatkan di pasar. Kemudahan dalam proses pembuatan dan mudahnya mendapatkan bahan baku membuat usaha ini menjadi salah satu peluang bisnis yang menjanjikan. Hal ini harus didukung dengan analisis usaha dan strstegi pemasaran yang baik untuk menjadikan kue putu menjadi salah satu makanan favorit untuk semua kalangan, karena CLAMP Putu memberikan variasi rasa yang beraneka ragam yaitu Green Tea, keju, cokelat, dan durian dan pelanggan dapat memilih isian CLAMP Putu sesuai selera, sehingga CLAMP Putu dapat dinikmati oleh kalangan baik kelas menengah ke bawah maupun kelas menengah ke atas karena CLAMP Putu dikemas dengan kemasan yang menarik sehingga cocok jika ingin menjadikan CLAMP Putu sebagai oleh-oleh. Selain itu, CLAMP Putu memiliki bentuk bervariasi tergantung pada pesanan pelanggan, misalnya untuk acara ulang tahun atau acara lainnya.
MARKETING PLAN
1. Target pasar
- Gambaran pasar
Gambaran pada sektor pasar yaitu dengan memberikan contoh produk dengan berbagai varian rasa dan bentuk kepada konsumen yang akan menaikkan jumlah pembelian dan pemesanan produk.
- Ukuran dan tren pasar
Di pasaran kue putu digemari sebagai makanan ringan dan sebagai oleh-oleh. Untuk pemasaran difokuskan kepada remaja (50%), anak-anak (30%), dan orang tua (20%).
- Target pelanggan
Target pelanggan CLAMP Putu adalah semua kalangan dari berbagai usia dan mencakup seluruh kalangan, baik menengah ke bawah maupun menengah ke atas.
- Peluang Strategi
Strategi untuk memasarkan kue putu ini yaitu dengan mengembangkan berbagai variasi rasa, bentuk dan tampilan yang lebih menarik. Kue putu yang diproduksi memiliki variasi rasa seperti coklat keju, green tea, dan aneka rasa buah. Pemasaran yang dilakukan menggunakan cara dengan memberikan sampel kepada konsumen di pasar-pasar dan mengikuti festival makanan yang diadakan pemerintah maupun swasta.
- Rencana Pengembangan
Dalam perjalanan bisnis ke depan, CLAMP akan membuat sebuah café atau kedai yang menyediakan tempat dengan suasana yang nyaman untuk berkumpul bersama teman maupun keluarga yang bernama “Putu Park”. Di dalam Putu Park terdapat taman bermain untuk anak-anak dan juga ada tempat bersantai untuk orang tua. Disana juga disediakan Wi-fi gratis untuk menarik kawula muda. CLAMP akan mengembangkan produk dengan membuat kue putu dengan ukuran bervariasi yang dapat diberi isi aneka rasa yang dicampur sesuai dengan keinginan pelanggan. Selain itu pelanggan juga dapat memilih kemasan sesuai dengan keinginannya, oleh karena itu CLAMP juga menyediakan berbagai macam bentuk kemasan. CLAMP dapat melayani jasa pesan antar dan menerima pesanan baik untuk partai besar maupun kecil. CLAMP juga bisa melayani pesanan kue ulang tahun. Untuk bentuknya tergantung pesanan namun kami juga menyediakan desain-desain yang menarik.
- Pesaing dan kondisi persaingan
Pesaing
Pengusaha kue putu sudah cukup banyak di wilayah Yogyakarta. Selain itu pesaing bisa datang dari pengusaha kue tradisional lain dan kue-kue lainnya. Untuk mengatasi hal itu maka harus ada inovasi dan kreasi secara terus menerus agar dapat bersaing dan berjalan dalam jangka panjang.
Distribusi pangsa pasar
Produk ini akan didistribusikan ke pasar-pasar tradisional, minimarket, dan supermarket. Penjualan CLAMP Putu juga dapat dilakukan secara online.
Kelebihan dibanding pesaing
Kue putu yang dibuat memiliki keunggulan dalam berbagai variasi rasa dan tampilan produk yang sesuai dengan minat konsumen dengan kualitas yang tetap diutamakan.
Posisi dalam persaingan
Usaha kue putu yang didirikan memiliki peluang yang baik. Rata-rata kue putu yang diproduksi masih berbentuk kue tradisional, sehingga dengan penambahan variasi rasa akan meningkatkan nilai jual yang akan meningkatkan posisi dalam persaingan.
Rencana dan strategi pemasaran
Metode pemasaran yang digunakan yaitu dengan mengunakan media-media promosi seperti media online, pamflet, dan brosur. Setiap tanggal tertentu dalam setiap bulan, CLAMP akan mengadakan bazar berbagai CLAMP Putu dengan variasi rasa dan bentuk yang sangat unik yang tidak dijual pada saat penjualan pada hari biasa. Pelanggan yang datang juga akan mendapatkan souvenir menarik bagi pembeli CLAMP Putu dengan ketentuan dan syarat berlaku.
Analisis SWOT
Strength
- Penyajian CLAMP Putu cukup sederhana tanpa memerlukan banyak waktu
- Harga CLAMP Putu cukup murah dan terjangkau untuk semua kalangan
- CLAMP Putu memiliki rasa yang bervariasi sesuai dengan selera konsumen
- Penyajian yang higenis dan memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan
- Menyediakan jasa pesan antar
Weakness
- Kue ini termasuk makanan yang tidak tahan lama.
Opportunity
- Belum banyak makanan tradisional yang divariasi
- Bahan baku mudah didapat
Threat
- Banyaknya pengusaha makanan tradisional yang sejenis
- Banyaknya produk makanan modern yang beredar
Organisational Plan
Tugas Direktur Utama adalah mengatur seluruh kegiatan dalam organisasi. Direktur Keungan bertugas mengatur anggaran yang dibutuhkan dalam kegiatan produksi. Manager Pemasaran bertugas mengatur kegiatan pemasaran produk dan melakukan promosi produk kepada konsumen. Manager Produksi bertugas memastikan ketersediaan bahan baku dan menjamin proses produksi agar berjalan dengan baik. Manager SDM bertugas memastikan ketersediaan kuantitas maupun kualitas tenaga kerja.
Operational plan
Kapasitas produk
CLAMP Putu dipasarkan dengan menitipkan produk di pasar-pasar, minimarket, dan sebuah kios kecil. Kapasitas produk yang dipasarkan adalah 200 pcs per hari dalam satu kali produksi. Apabila permintaan pelanggan melebihi produksi, maka produksi akan ditambah sesuai dengan pesananan agar proses produksi lebih efisien mengingat CLAMP Putu merupakan makanan yang tidak tahan lama.
Teknologi dan Proses produksi
Teknologi yang digunakan dalam produksi menggunakan tenaga manusia yang dikerjakan secara manual menggunakan alat semi modern. Proses produksi dimulai dari mencari bahan baku produksi kemudian dilanjutkan dengan proses pembuatan produk selanjutnya dikemas dalam berbagai kemasan yang variatif.
Peralatan dan bahan baku
Peralatan
Kompor 1 Buah
Parutan 1 Buah
Baskom 1 Buah
Panci kukus 1 Buah
Cetakan 1 Buah
Bahan baku
Tepung beras 3 Kg
Tepung terigu 3 Kg
Kelapa 5 Butir
Gula pasir 1 Kg
Gula Merah 1 Kg
Telur 1 Kg
Daun pandan
Garam
Pewarna makanan
Cokelat Keju
Green Tea
Durian
Financial Plan
Biaya tetap
Peralatan
Kompor : Rp 200.000
Parutan : Rp 5.000
Baskom : Rp 10.000
Panci kukus : Rp 75.000
Cetakan : Rp 50.000
Lain-lain : Rp 110.000
Total : Rp 450.000
Biaya produksi
KUE PUTU
Tepung beras 3 kg @ Rp 12.000 : Rp 36.000
Kelapa 5 butir @ Rp 3000 : Rp 15.000
Daun pandan : Rp 6.000
Gula pasir 1 kg @15.000 : Rp 15.000
Gula Merah 1 kg @ 15. 000 : Rp 15.000
Garam : Rp 3.000
Cokelat Keju : Rp 10.000
Green Tea : Rp 10.000
Durian : Rp 10.000
Total : Rp 120.000
Produk yang dihasilkan : 100 buah
KUE PUTU AYU
Tepung terigu 3 kg @ Rp.8000 : Rp 24.000
Kelapa 5 butir @ Rp. 3000 : Rp 15.000
Telur 1 kg : Rp 20.000
Gula pasir 2 kg @ 15.000 : Rp 30.000
Garam : Rp 3.000
Cokelat dan variasi rasa lain : Rp 30.000
Pewarna makanan : Rp 8.000
Total : Rp 130.000
Produk yang dihasilkan : 100 buah
Total biaya produksi = Rp 250.000
Sumber Dana
Sumber dana berasal dari iuran setiap anggota sejumlah @ Rp 140.000 untuk alat-alat dan produksi.
BEP
BEP harga = total biaya produksi : produksi
= Rp 250.000 : 200
= Rp 1.250
Harga jual per buah = Rp 2500
BEP produksi = total biaya produksi : harga per unit
= Rp 250.000 : 2500
= 100 pcs
Analisis keuntungan
Jumlah kue yang terjual x harga jual = 200 x 2500 = 500.000
Keuntungan = pendapatan – total biaya produksi
= 500.000 – 250.000
= Rp 250.000
Jadi keuntungan dalam satu kali produksi adalah 250.000
Return On Investment (ROI)
Total penjualan = (500.000-450.000)/450.000 ×100%
ROI = 11,1 %
Yogyakarta, 15 Juni 2015
Direktur Utama,
Triyitno
Demikianlah Info postingan berita Contoh Business Plan/Rencana Bisnis
terbaru yang sangat heboh ini Contoh Business Plan/Rencana Bisnis, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian info artikel kali ini.
Anda sedang membaca posting tentang Contoh Business Plan/Rencana Bisnis dan berita ini url permalinknya adalah https://nyimakpelajaran.blogspot.com/2016/11/contoh-business-planrencana-bisnis.html Semoga info lowongan ini bisa bermanfaat.
0 Response to "Contoh Business Plan/Rencana Bisnis"
Posting Komentar